Senin, 11 Juni 2012

Right Choice - Perfect Combination

HOREEEE !!!!!!
Akhirnya setelah beberapa minggu ini dipenuhi dengan deadline tugas, laporan, presentasi, dan responsi kini saya bisa bernapas lega, bisa tidur lebih lama (balas dendam ceritanya), dan yang jelas bisa inet-an lebih lama....hahaha yeah,,,

Segala bentuk hasil nilai dan peresapan materi pada diri saya ini ,,saya serahkan pada yang diatas.

Oiya, dan tadi pagi saya pengin bercerita mengenai suatu hal. Mungkin ini diadaptasi oleh beberapa cerita orang2.

Hidup itu pilihan...banyak orang meng-amin ni pernyataan itu.
Begitu pula saya, saya memang orang yang ga mau terlalu mencapuri urusan orang ..toh itu juga udah jadi pilihan mu, exception for me about religion no compromise.

Tapi apakah pilihan kita udah bener? (dalam artian ga memberi pengaruh yang buruk bagi kita khususnya, dan syukur2 orang lain itu lebih bijak lagi). Toh kita juga udah gedhe (dosa udah ditanggung sendiri2).
Ato pengin hidup kita  datar2 dan biasa2 ato justru yang berliku, naik turun gunung dan penuh tantangan?


 

Tak kecuali untuk pilihan pasangan hidup (Wah wah,,,mungkin karena pengaruh umur juga yang udah di kepala dua ini...wkwkwkw)

Okelah jodoh itu takdir, tapi inget kan ada suatu ayat yang intinya itu, Allah ga akan mengubah keadaan suatu kaum jika kaum itu sendiri yang tak mengubahnya....intinya berusaha dan hasilnya diserahkan yang punya hidup.
Dan ada ayat juga yang intinya, orang baik akan mendapat pasangan yang baik, orang jahat akan mendapat pasangan yang jahat. Misalnya seorang pemabuk akan mendapat pasangan juga seorang pemabuk (Kalo dibayangkan ngeri lho). Orang cerdas akan mendapat pasangan juga orang cerdas *jahat disini bisa bermakna luas,,ya,,,

Mungkin bagi beberapa orang menganggap..
"wah berarti orang jahat itu akan selamanya jadi jahat dong? dia udah jahat ehh dapet juga orang jahat,kapan dia bisa sadar, merajalela -lah orang jahat di mana2."

Sebenarnya ada makna tersirat dalam hal tersebut.
- orang baik akan mendapatkan orang baik, itu merupakan suatu bentuk balasan terhadap apa yang selama ini dia lakukan yaitu kebaikan
- suatu bentuk anjuran, bisa dibilang suatu perintah agar kita berbuat kebaikan karena baik akan dibalas baik dan perbuatan jahat akan dibalas dengan kejahatan...Atau lebih enak  lagi dengan istillah, Yuk yuk beramai-ramai menuju kebaikan.
- ilustrasi (ada seseorang cowok yang ingin pedekate sama cewek, pasti sang cowok akan melakukan hal2 terpuji alias kebaikan, ga mungkin si cowok akan melakukan hal2 jahat (buruk , asusila, dll) di depan seorang cewek yang dia suka. Dan saya yakin cewek akan lebih suka dengan cowok yang berlaku/bertindak baik begitu pula seorang cowok. Cewek ato cowok mana yang pasangannya suka berbuat jahat???
-dimana pun, kapan pun pasti kejahatan akan kalah dengan yang namanya kebaikan.
- ucapan, tindakan seseorang cerdas akan dan hanya bisa dimengerti oleh orang cerdas juga. Misalnya seorang profesor pasti menginginkan seorang istri yang bisa memahami pekerjaannya dan syukur2 bisa diajak sharing dan pastinya nyambung,,, 

Pasangan yang tepat pasti akan membuat suatu kombinasi yang sempurna !!!
Sempurna disini diartikan kekurangan yang satu akan ditutupi kelebihan yang lain......  (*_*)


Good Luck !!!
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Follower